|

UJI KOMPETENSI KEAHLIAN (UKK) SISWA TINGKAT III SUPM NEGERI WAIHERU AMBON TAHUN 2015

Uji Kompetensi Keahlian (UKK) siswa-siswi SUPM Negeri Waiheru Ambon sebagai salah salah satu bagian ujian akhir sekolah yang bertujuan untuk mengukur kompetensi siswa-siswi di bidang keahlian masing-masing. Kegiatan tersebut diawali dengan pemantapanan materi uji kompetensi oleh masing-masing guru atau tenaga ahli yang dilanjutkan dengan kegiatan ujian. Kegiatan tersebut di ikuti oleh 117 orang peserta didik yang terdiri dari Program Keahlian Nautika Perikanan Laut sebanyak 23 orang dengan materi merakit jarring insang, melakukan penangkapan ikan dilaut dengan menggunakan jarring insang hanyut/gill net hanyut, melakukan penanganan ikan pelagis kecil di kapal. Program Keahlian Teknika Perikanan Laut sebanyak 32 orang peserta didik dengan materi melakukan perawan motor penggerak kapal, melakukan perawatan sistem kelestarian kapal, melakukan perawatan sistem refrigrasi. Program Keahlian Teknologi Pengolahan Hasil Perikanan sebanyak 32 orang peserta didik dengan materi menerapkan sanitasi dan hygiene hasil perikanan, GMP, menerapkan program manajemen mutu terpadu (MMT) dan Program Keahlian Teknologi Budidaya Perikanan sebanyak 30 orang peserta didik dengan materi membenihkan ikan nila, mendederkan ikan nila, membesarkan ikan nila. Kegiatan tersebut berlangsung dari tanggal 10 s/d 14 Maret 2015 yang dinilai oleh asesor SUPM Waiheru Ambon sesuai dengan bidang kompetensi masing-masing dan dari pihak perusahaan perikanan. Hasil dari kegiatan tersebut akan akan diberikan sertifikat dari Badan Nasional Sertifikasi Profesi (BNSP).

Foto Kegiatan

1
Siswa SUPM Waiheru Ambon melakukan kegiatan Uji Kompetensi keahlian dengan materi melakukan perawatan motor penggerak kapal yang di damping oleh Asesor SUPM Waiheru Ambon
2
Kepala SUPM Waiheru Ambon, Wakasek Ur. Sardik dan Koordinator monev SUPM Waiheru Ambon memantau berjalannya kegiatan Uji Kompetensi Keahlian.
3
Peserta Uji Kompetensi Program Keahlian Nautika Perikanan Laut melakukan kegiatan merakit jaring insang/Gill net
4
Kegiatan Uji Kompetensi Program Keahlian Nautika Perikanan Laut didampingi oleh Asesor yang sudah kompeten di bidangnya
5
Program Keahlian Teknologi Budidaya Perikanan melakukan kegiatan Uji Kompetensi Keahlian dengan materi mendederkan ikan nila yang di dampingi oleh Asesor bidang budidaya perikanan
6
Program Keahlian Teknologi Budidaya Perikanan melakukan Uji Kompetensi Keahlian Membenihkan ikan nila
7
Program Keahlian Teknologi Pengolahan Hasil Perikanan melaksanakan kegiatan Uji Kompetensi Keahlian GMP dan PMMT yang didampingi oleh pengawas mutu dari PT. Harta Samudera Ambon
8
Pelaksanaan Uji Kompetensi Keahlian Program Keahlian Teknologi Pengolahan Hasil Perikanan di dampingi oleh Asesor SUPM Waiheru Ambon Bidang Pengolahan dan pengawas mutu dari PT. Harta Samudera Ambon

Similar Posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *